Beranda Edukasi Ponpes Miftahul Khoir Butuh Perhatian Pemerintah.

Ponpes Miftahul Khoir Butuh Perhatian Pemerintah.

1422
0
BERBAGI

BOLTIM, lensasulut.com – Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Khoir Tebu Ireng VII Bolaang Mongondow Timur (Boltim) butuh perhatian lebih dari pemerintah. Demikian salah satu pengurus yayasan, Wira Suma kepada lensasulut.com. Adapun Ponpes Miftahul Khoir ini berada di Desa Buyat Kecamatan Kotabunan, Boltim.

“Kami sangat berharap, pemerintah bisa memperhatikan Ponpes kami. Terutama untuk sejumlah bangunan yang perlu dibenahi,” ungkap Suma yang juga sebagai guru matematika di Ponpes ini.

Ia pun menjelaskan, santri di Ponpes Tebue Ireng ini diketahui sudah meraih berbagai prestasi. Salah satunya menjadi juara 1 se-Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dalam lomba MQK (Membaca Kitab Kuning). Bahkan telah mewakili Sulut di Jombang dalam lomba MQK tingkat nasional.

“Ponpes memiliki peranan penting dalam sejarah kemerdekaan dan pembangunan Indonesia. Untuk itu, pemerintah janganlah mengabaikan peranan santri dan Ponpes,” pinta Suma.

Diketahui, Yayasan Ponpes tersebut dipimpin H Sarkawi Modeong SE ini. Dikepalai seorang Kiai Muda, Abdurahman Modeong. Ponpes ini memiliki 14 orang guru dengan jumlah santri dan siswa sebanyak 73 orang.

“Untuk tahun ajaran baru, Ponpes Miftahul Khoir telah membuka penerimaan siswa dan santri baru yang akan menimba ilmu,” tutupnya. (rey)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here