Beranda Manado Ketua BAZNAS Sulut Sebut Program QRIS BI Sangat Membantu UPZ

Ketua BAZNAS Sulut Sebut Program QRIS BI Sangat Membantu UPZ

550
0
BERBAGI

MANADO LensaSulut.com — Bertempat di ruang aula Masjid Raya Ahmad Yani Kota Manado, Pengurus Badan Ta’mir masjid se Kota Manado mengikuti kegiatan sosialisasi penerapan QR Code Indonesia Standar (QRIS), yang disampaikan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulut, Jumat (13/03/2020).

Diikuti sekitar 200 Pengurus Badan Ta’mir Masjid (BTM) dan juga menghadirkan pihak perbankan, pengurus Dewan Masjid Indonesia, serta Ketua BAZNAS Provinsi Sulawesi Utara, H. Abid Takalamingan, S.Sos, MH.

Dalam sesi tanya jawab, Abid Takalamingan menanyakan tentang apakah program aplikasi QRIS BI ini bisa mem-verifikasi keabsahan lembaga lembaga pengumpul Zakat Infaq dan sedekah yang belum mempunya SK atau surat Keputusan dari Lembaga resmi pemerintah sebagai lembaga pengumpul Zakat yaitu Badan Amil Zakat Nasional.

Menjawab pertanyaan Ketua Baznas tersebut, Bank Indonesia Kantor Perwakilan Sulut yang diwakili oleh R. Eko Adi Irianto, Kepala Divisi Advisori dan Pengembangan Ekonomi, mengatakan bahwa Bank Indonesia tidak masuk pada wilayah tersebut dan mempersilahkan Baznas untuk terus melakukan konsolidasi dengan beberapa lembaga Zakat Infaq dan sedekah baik yang sudah terdaftar maupun belum untuk memaksimalkan seluruh potensi ekonomi untuk kesejahteraan berbasis 8 golongan (mustahiq) penerima Zakat.

“Dalam waktu dekat Baznas akan mengundang seluruh lembaga lembaga pengumpul Zakat, Infaq dan sedekah untuk melakukan konsolidasi dari hasil verifikasi keabsahan lembaga lembaga tersebut yang diperoleh dari Baznas RI,” jelas Abid

“Saya berharap dengan menggunakan QRIS, akan sangat membantu para Lembaga Zakat Infaq dan sedeqah yang ada di Badan Ta’mir takmir masjid dalam bentuk Unit Pengumpul Zakat (UPZ) untuk mendapatkan infaq dan sedekah. Untuk Baznas Provinsi Sulut sendiri sejumlah perbankan yaitu Bank Syariah Mandiri dan Bank CIMB Niaga Syariah juga telah digandeng dan melakukan MOU untuk menggunakan QRIS, dan akan terus menggandeng beberapa per bank kan lainnya,” ungakap Abid.

“Dengan QRIS transaksi di masjid masjid yang merupakan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) nya Baznas masjid akan lebih praktis, efisien, aman dan transparan. Jamaah tidak ragu lagi memberikan sedekahnya kepada masjid untuk kepentingan umat melalui digitalisasi transaksi keuangan. Dan Masjid Raya Ahmad Yani sendiri sebagai UPZ Baznas Provinsi Sulut sudah menggunakan aplikasi QRIS untuk donasi umat,” tutur Abid dengan semangat mengakhiri percakapan dengan para awak media. (*jea)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here