Beranda Manado Senator Djafar Alkatiri Sosialisasi Empat Pilar Bersama WSI Sulut

Senator Djafar Alkatiri Sosialisasi Empat Pilar Bersama WSI Sulut

286
0
BERBAGI

MANADO, LensaSulut.com – Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik Indonesia (RI) oleh Wakil Ketua MPR, Prof. Dr. Ir. H. Fadel Muhammad dan Wakil Ketua Komite 1 DPD RI/Anggota MPR, Ir. H. Djafar Alkatiri, MM, M.PdI, melakukan Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Sulawesi Utara (Sulut), pada Rabu 13/7/2022, bertempat di kantor DPD perwakilan Sulut.

Kegiatan yang diikuti oleh ibu-ibu majelis taklim dari Wanita Syarikat Islam (WSI) se-Sulut ini, mengangkat tema “Daerah Maju, Negeri Makmur”, dengan pemateri Fadel Muhammad dan Senator Djafar Alkatiri, serta Staf Pimpinan MPR RI, Hasan Shahab.

Pada materinya Fadel Muhammad menyampaikan apresiasi kepada ibu-ibu majelis taklim di Sulut yang sangat bersemangat hadir mengikuti Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan.

“Kami mengapresiasi karena ini yang diharapkan. Sebab peran ibu-ibu sangat penting dalam peletakan pondasi kokoh Empat Pilar Kebangsaan. Karena ketahanan dan kekuatan kebangsaan ada pada ibu-ibu,” ucap Fadel saat membuka kegiatan ini via zoom.

Sementara itu, Senator DPD RI asal Sulut Djafar Alkatiri dihadapan peserta menyampaikan bahwa ibu-ibu mempunyai peran penting dalam membangun kehidupan bangsa. Ia pun meminta agar mereka menjadi ujung tombak dalam menegakkan empat pilar bangsa yakni Pancasila, Undang-Undang Dasar (UUD) 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Bhineka Tunggal Ika.

“Peran ibu-ibu sangat menentukan arah bangsa karena memiliki peran kuat menciptakan generasi muda yang memiliki ilmu pendidikan dan rasa cinta terhadap bangsa dengan berlandaskan agama. Hal ini adalah harapan kita semua karena ini akan terwujud dengan menanamkan rasa cinta terhadap negara ini sejak dini. Untuk itu saya mengajak Ibu-ibu WSI untuk bermitra dalam mewujudkan hal ini. Dan ini menjadi tugas kita semua,” jelas Alkatiri.

Ia pun menambahkan, bahwa peran keluarga sangat menentukan. Dan ibu-ibu dituntut untuk berbuat yang terbaik, terutama pendidikan kepada generasi akan datang.

Adapun Staf Pimpinan MPR RI, Hasan Shahab disela materinya menekankan bahwa sentuhan kelembutan dan kasih sayang seorang ibu jangan terabaikan.

“Sebab, kasih sayang harus dikedepankan dalam keluarga untuk menanamkan pendidikan dan ilmu agama yang kuat. Tanamkan akhlak yang kuat kepada anak anak kita untuk kebaikan keluarga dan kokohnya Empat Pilar Kebangsaan dalam kehidupan kita sehari hari,” tukas Shahab.

Kegiatan sosialisasi ini dimoderatori oleh Mulyadi Parasana, juga menghadirkan pemateri staf ahli DPD RI, Andi Khairun Bongkang. Usai mengikuti materi, kepada peserta juga diberi sesi tanya jawab kepada pemateri.
(jea)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here