Beranda Bolmong Timur 58 Pejabat Sangadi Akan Dilantik, Dama: Jaga Loyalitas dan Visi Misi Bupati

58 Pejabat Sangadi Akan Dilantik, Dama: Jaga Loyalitas dan Visi Misi Bupati

462
0
BERBAGI

TUTUYAN, LensaSulut.com – Masa jabatan sangadi (Kepala Desa) di 58 desa yang ada di kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) resmi akan berakhir Rabu 21 Desember 2022, besok.

Beragam tanggapan kini mengalir dari publik Timur Totabuan. Salah satunya datang dari Wakil Ketua Komisi I Bidang Hukum dan Pemerintahan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Boltim, Samsudin Dama.

Ia meyakini, langkah cepat dan tepat siap diambil Pemerintah Daerah Kabupaten Boltim. 58 orang pejabat akan segera mengisi kekosongan kursi sangadi di desa-desa tersebut. Karena itu masyarakat diminta tak perlu khawatir.

“Kita tidak perlu khawatir, sebab kami yakin Bupati Boltim sudah mengantisipasi segala hal agar pemerintahan di desa tetap berjalan,” kata Dama, Selasa 20/12/2022.

Ia juga meminta masyarakat yakin dan mempercayakan sepenuhnya proses pengisian jabatan ini kepada bupati.

“Penentuan Pejabat Sangadi itu hak prerogatif bupati, tapi tidak usah khawatir. Percayakan semua pada Pak Bupati, beliau pasti akan menempatkan pejabat yang betul-betul memiliki kemampuan, para PNS yang sudah teruji dalam menjalankan tugas,” ucap Dama.

Sebagai mitra kerja, pihaknya meminta para Penjabat Sangadi mampu menerjemahkan dengan baik visi misi kepala daerah Boltim.

“Para Penjabat Sangadi harus mampu menerjemahkan visi misi bupati dan dapat mengimplementasikannya dalam kerja. Jangan lupa, tetap jaga komitmen dan loyalitas,” tutur Sadam.

Para Pejabat Sangadi yang akan dilantik dinilai pantas bersyukur, merespons kepercayaan yang diberikan Bupati Boltim.

“Para pejabat yang dilantik pantas bersyukur dengan jabatan ini. Wujudkan rasa syukur itu dengan cara memperlihatkan kerja terbaik,” tandas Sadam, sapaan akrab Ketua DPD PAN Boltim yang juga Ketua Fraksi PAN di DPRD Boltim ini.

Diketahui, Bupati Boltim akan menunjuk pejabat sementara kepala desa di 58 desa yang sangadinya akan berakhir masa jabatan sampai ada pemilihan untuk mendapatkan sangadi definitif. Para pejabat akan dilantik secara langsung oleh bupati, Rabu besok.
(Dath)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here