BOLTIM, LensaSulut.com – Udara dingin Rabu 16 April 2025 di Desa Bukaka, Kecamatan Kotabunan, terasa berbeda. Warga tampak bersemangat menyambut tamu istimewa. Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Oskar Manoppo S.E., M.M beserta rombongan.
Kehadiran mereka di desa yang terletak di penggunungan Kecamatan Kotabunan itu bukan sekadar kunjungan seremonial, tetapi menjadi bagian dari tradisi yang sarat makna, perayaan Lebaran Ketupat, momen silaturahmi dan kebersamaan.
Suasana kian semarak saat warga, mulai dari anak-anak hingga orang tua, menyambut kedatangan Bupati dengan senyum dan sapaan hangat. Hidangan khas ketupat, dan canda tawa menjadi warna dalam pertemuan yang penuh kekeluargaan itu.
Tak hanya membawa pesan silaturahmi, kedatangan Top Eksekutif Boltim ini juga membawa angin segar bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Bukaka. Dalam kesempatan tersebut, sejumlah kelompok UMKM menerima bantuan secara simbolis, sebuah bentuk dukungan nyata dari Pemerintah Kabupaten untuk menggerakkan roda ekonomi masyarakat dari bawah.

Dalam sambutannya, orang nomor satu di totabuan paling timur ini mengajak seluruh masyarakat untuk kembali merajut kebersamaan pasca kontestasi politik.
“Mari kita pererat hubungan kekeluargaan. Tinggalkan perbedaan yang lalu, dan mari kita dukung program pembangunan. Jika kita bersatu dan aman, pembangunan akan berjalan dengan baik,” ucapnya di hadapan warga.
Lebaran Ketupat di Bukaka tahun ini bukan hanya tentang tradisi. Ia menjadi ruang untuk menyulam harapan, memperkuat solidaritas, dan menyalakan semangat baru bagi warga, terutama mereka yang menggantungkan hidup dari usaha kecil dan mandiri.
Turut hadir dalam perayaan tersebut Asisten Bidang Administrasi Umum, sejumlah pimpinan SKPD, Camat Kotabunan, serta jajaran pemerintah daerah lainnya yang ikut larut dalam kebersamaan.
Di Bukaka, Lebaran Ketupat bukan sekadar perayaan. Ia adalah cermin dari semangat gotong royong dan cita-cita bersama untuk membangun Boltim yang lebih kuat, dimulai dari desa.
(Dath)