Beranda Bolmong Timur Masyarakat Desa Bulawan Dua Mulai Menyatu Dengan Hadirnya Imran.

Masyarakat Desa Bulawan Dua Mulai Menyatu Dengan Hadirnya Imran.

1459
0
BERBAGI
PLh Sangadi Bulawan Dua, Imran Kodu bersama keluarga.

KOTABUNAN lensasulut.com – Sebagian masyarakat masih terbawa suasana pasca Pemilihan Sangadi (Kepala Desa-red). Fakta-fakta yang mengemuka dalam beberapa bulan belakangan ini sangat memprihatinkan, sebab masyarakat khususnya di Desa Bulawan Dua, Kecamatan Kotabunan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), masih terkotak-kotak.

Hal ini Menjadi masalah serius bagi desa itu sendiri. Untuk membangkitkan semangat masyarakat bersatu kembali,  ‘pemegang mapatu’ di desa itu harus putar otak biar tidak terjadi lagi pengkotak-kotakan demi memaksimalkan pelayanan di desa itu.

PLH Sangadi Bulawan Dua, Imran Kodu, mulai menyatukan masyarakat yang ada di desa tersebut sejak ia ditunjuk. Itu terlihat saat apel perdana pada tanggal 12 Oktober 2018, dirinya mengajak publik Bulawan Dua, untuk melaksanakan kerja bakti. Ajakannya pun mendapat respon positif dari masyarakat setempat.

Hal yang sangat menarik pada kegiatan kerja bakti itu, adalah puluhan masyarakat yang hadir didominasi oleh lawan politik Sangadi.

“Apel pertama tanggal 12 Oktober, saat kerja bakti, itu didominasi oleh lawan politik Sangadi pada Pilsang waktu itu. Bahkan ada warga yang tidak pernah kerja bakti, sudah datang melaksanakan kerja bakti,” ujar Imran, Sabtu (20/10/2018)

Imran pun bertekad akan menyatukan kembali masyarakat yang ada di Bulawan Dua.

“Saya optimis dapat menyatukan masyarakat di Desa Bulawan Dua ini.
Itu bukan sebatas ekspektasi tapi sudah saya lihat kondisi yang ada,” tutur Imran lagi.

Strategi untuk merangkul kembali kedua kubu yang sempat bertikai waktu Pemilihan Sangadi tahun lalu kata Imran, itu sudah diatur dan dia optimis tidak memakan waktu lama untuk menyatuhkan kembali publik Bulawan Dua.

Menurutnya setiap warga masyarakat hanya membutuhkan pelayanan, “Karena kunci dari keberhasilan pemimpin, hanya mantapkan pelayanan saja. Kalau setiap masyarakat sudah terlayani mereka pasti  sangat senang,” sebutnya.

“Muda-mudahan dengan niat baik saya untuk menyatukan kembali masyarakat di Bulawan Dua ini, akan berjalan sesuai harapan dan bagi masyarakat akan tergerak hati mereka,” ungkapnya berharap. (rey)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here