Beranda Bolmong Timur SDN 1 Bulawan Masih Minim RKB dan WC, ini Harapan Kepsek.

SDN 1 Bulawan Masih Minim RKB dan WC, ini Harapan Kepsek.

498
0
BERBAGI
Bangunan RKB yang di Desa Bulawan Dua untuk menampung siswa SDN 1 Bulawan

KOTABUNAN lensasulut.com — Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Bulawan, Kecamatan Kotabunan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), masih kekurangan Ruangan Kegiatan Belajar Mengajar (RKB) dan fasilitas lainnya seperti Water Closet (WC).

Hal ini sabagaimana dikatakan Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 1 Bulawan, Jurike Kojongian, SP.d. saat disambangi di ruang kerjanya, Selasa (24/9/2019).

“Siswa SDN 1 Bulawan siswanya berjumlah 350 lebih dan terbagi 13 rombongan belajar. Sementara tempat belajar hanya 11 ruangan. Sehingga dua kelas masuk siang. Kelas yang masuk siang yaitu kelas satu B dan kelas 2,” jelas Kojongian.

“Selain itu kami disini (SDN 1 Bulawan-red) WC masih sangat minim. WC hanya dua sementara jumlah siswa 350 lebih otomatis itu masih kurang karena kami disini minimal harus lima WC” sambungnya.

Namun lanjut Kepsek, sudah ada 6 (enam) RKB yang dibangun di Desa Bulawan Dua untuk menampung siswa SDN 1 Bulawan.

Dijelaskannya, Awalnya sudah ada satu ruangan yang dibangun di Desa Bulawan Dua, kemudian ditambah 5 (lima) ruangan dengan total anggaran sebesar enam ratus enam puluh juta rupiah bersumber dari Dana Alokasi Kusus (DAK).

Dia pun berharap tahun depan sudah ada siswa yang akan dipindahkan ke RKB yang baru dibangun.

“Muda-mudahan tahun depan bangunan RKB yang baru dibangun sudah bisa terisi,” harap Kepsek yang akrab disapa Mama Egi ini. (rey)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here