KOTABUANAN, LensaSulut.com – Kondisi pasar tradsional Kotabunan tak seperti biasa. Pasar yang terletak di Desa Kotabuanan, Kecamatan Kotabunan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) itu terlihat sangat sepi. Hal ini dipicu merebaknya Coronavirus 2019 atau (Covid-19) di berbagai daerah di Indonesia.
Pantauan LensaSulut.com, masyarakat yang datang berbelanja kebutuhan pokok tidak berlangsung lama. Pada pukul 08.00 Wita pengunjung mulai sepi.
“Pengunjung yang terlihat ramai hanya di waktu pagi itupun tidak berlangsung lama. Pada pukul delapan pengunjung sudah mulai sepi,” kata Taeba saat diwawancarai wartawan, Kamis, (26/3/2020).
Sementara itu, Saiful Makatika, pedagang barang elektronik mengaku, dengan adanya pandemi virus corona, rasa khawatirnya begitu tinggi sebab sudah bermacam-macam pengunjung yang datang dari luar daerah. “Kami memang sangat kwatir karena pengunjung yang datang banyak yang dari luar daerah dan kami tidak tahu kondisi kesehatan mereka,” ungkap Makatika.
Alasan dia masih tetap bertahan berjualan di pasar tersebut, karena masih banyak kebutuhan keluarga. “Saya harus jualan karena hanya ini pekerjaan saya sehari-hari. Kami di pasar ini (Pasar Kotabuanan, red) hanya bisa bertawakal dan meminta perlindungan kepada Allah Subhanahu wataalla (SWT), agar selalau diberikan kesehatan dan dijauhkan dari virus corona yang sudah menyebar luas,” pungkasnya. (Dath)