MANADO LensaSulut.com — Pengurus Keluarga Bugis Sidrap (KEBUGIS) Sulawesi Utara (Sulut) menyalurkan ribuan paket bahan pokok berupa beras kemasan 5 Kg. Pembagian bantuan dimaksud untuk membantu warga terdampak ekonomi karena pembatasan aktivitas keluar rumah akibat ancaman pandemi Virus Corona yang terjadi secara global termasuk di Sulut. Pembagian mulai dilakukan hari ini, Rabu (22/4/2020) di rumah Ketua KEBUGIS Sulut, Hi. Sudarmono Cambong, Kelurahan Kairagi Dua, Kecamatan Mapanget, Kota Manado.
Haji Domo panggilan akrab Sudarmono Cambong mengatakan bahwa bantuan ini juga dalam rangka memasuki puasa bulan Ramadhan 1441-H tahun 2020.
“Pembagian beras ini juga sebagai pengganti kegiatan buka puasa bersama yang rutin dilaksanakan selama bulan Ramadhan dengan warga Sulawesi Selatan dan KEBUGIS di Sulut. Jadi kegiatan itu dialihkan dengan pembagian bantuan ini karena kita mengikuti anjuran pemerintah dan fatwa MUI meniadakan kegiatan melibatkan banyak orang, termasuk kegiatan buka puasa bersama,” kata Haji Domo, yang juga bendahara umum KKSS Sulut.
Sekertaris Kebugis Sulut, Hi. Suherman Syamsuddin menambahkan, sasaran pembagian bantuan diprioritaskan kepada warga yang sangat terdampak ekonomi yang tak bisa beraktifitas dan mahasiswa Sulawesi Selatan (Sulsel) yang ada di Manado.
“Bantuan ini inisiatif pribadi Ketua KEBUGIS Sulut untuk meringankan beban warga dan mahasiswa Sulsel yang ada di Manado. Sasaran pembagian lebih diprioritaskan kepada warga yang sangat terdampak ekonominya, terutama para pekerja harian, buruh lepas, karyawan swasta yang dirumahkan dan janda lansia. Jadi ada kriteria dan khusus warga yang benar-benar membutuhkan di situasi saat ini,” ungkap Suherman. (jef)