Beranda Bolmong Timur Sambut HUT Boltim, Kadis DLH Turun Bersihkan Tumpukan Sampah di Jalan Raya.

Sambut HUT Boltim, Kadis DLH Turun Bersihkan Tumpukan Sampah di Jalan Raya.

580
0
BERBAGI

TUTUYAN, LensaSulut.com – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) yang ke-14, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) mulai membersikan tumpukan sampah.

Hal tersebut seperti dikatakan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Boltim, Djukri Tawil kalau kegiatan tersebut diawali dari Desa Buyat sampai di Mooat, agar ruas jalan bebas dari sampah.

“Jadi bersih-bersih ini masing-masing dinas, tapi kami ambil bagian dimana ada tumpukan sampah. Kami sisir mulai dari ruas jalan Buyat sampai Mooat. Karena kami banyak tamu pada HUT nanti. Jadi minimal ruas jalan bebas dari sampah,” beber Tawil, Selasa 19/7/2022.

Intinya tujuan dari kegiatan ini kata Tawil, agar ibu kota kabupaten pada HUT Boltim nanti kelihatan lebih bersih.

“Tujuannya agar pada HUT Boltim, badan jalan sudah bersih dan bebas dari sampah,” tandasnya.

Terpantau media ini, kalau Kadis DLH Djukri Tawil turun langsung di ruas jalan membakar sejumlah tumpukan sampah yang berada di Jalur Dua Tutuyan.
(Dath)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here