BOLTIM lensasulut.com — Anggota DPRD Bolaang Mongondow Timur (Boltim) terpilih periode 2019-2024 asal Partai Amanat Nasional (PAN), Samsudin Dama (Sadam) menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua DPW PAN Sulut, Sehan Landjar SH, yang telah memastikan dirinya akan dilantik sebagai wakil rakyat Boltim yang akan digelar pada hari Senin tanggal 16 September 2019.
Seperti telah diberitakan sebelumnya, Sehan Landjar yang juga Bupati Boltim kepada sejumlah wartawan telah menjamin bahwa Sadam akan dilantik sebagai anggota Dewan terpilih. “Samsudin tetap akan dilantik. Dama kontribusinya jalan dan dia potensial,” tandas Landjar saat konferensi pers di Kantor DPRD Boltim, Jumat (6/9) pekan lalu.
Atas pernyataan Ketua DPW PAN yang telah menjamin dan mempertegas status dirinya sebagai anggota dewan terpilih ini, Sadam pun mengaku gembira dan berterimakasih.
“Terimah kasih kepada Ketua DPW PAN Sulut yang telah banyak membimbing saya sehingga banyak tahu tentang dunia politik. Sampai hari ini hubungan saya dengan Ketua baik baik saja tidak ada masalah. Dan saya akan patuh dan tunduk terhadap keputusan partai,” ujar Dama kepada media ini, Jumat (13/9/2019).
“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada kawan-kawan, pimpinan dan pembina saya di DPP PAN yang banyak membantu saya. Terima kasih untuk kebijaksanaannya, boleh mengarahkan saya agar bisa menjadi kader yang lebih kuat. Pengetahuan dan pengalaman yang telah diberikan, bisa membuat saya yakin melangkah lebih mantap di bawah payung PAN. Semangat dan motivasi itu memacu saya untuk kerja keras, ikhlas untuk mengemban misi besar PAN bagi negara dan untuk rakyat. Amanat dan arahan yang sudah diberikan, akan saya jalankan semaksimal mungkin,” sambungnya. (rey)