Beranda Bolmong Timur Teduh, Bupati Sachrul Soal Nama Kompetitor Pilkada Dilantik Staf Khusus.

Teduh, Bupati Sachrul Soal Nama Kompetitor Pilkada Dilantik Staf Khusus.

951
0
BERBAGI

TUTUYAN, LensaSulut.com – Untuk lebih memaksimalkan pembangunan di daerah, dan membantu menjalankan visi misi maka, Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto S Sos MSi, melakukan pelantikan staf khusus, yang dihelat di lantai tiga Kantor Bupati. Senin 14/2/2022.

Yang menarik pelantikan Staf Khusus kali ini adalah, diantara nama yang dilantik ada nama Amalia Landjar dan Rusdi Gumalangit, karena diketahui, pada pemilihan belum lama ini mereka adalah lawan politik dalam pilkada.

Karena menurut Bupati yang dikenal dengan Sang Petarung ini kalau politik sudah usai, maka mari kita bergandeng tangan untuk membangun Kabupaten Boltim dengan baik dan maju.

“Dengan membawa Pak Rusdi Gumalangit dengan pengalaman seorang Birokrat, dan adinda Amalia Landjar, yang pendidikannya sudah magister, tentu sangat bermanfaat untuk Bolaang Mongondow Timur yang tercinta,” ucap Mamonto.

Bupati juga menjelaskan kalau, setelah pilkada, tidak boleh lagi ada perkotak kotakan diantara mereka, apalagi di masyarakat Boltim.

“Saya tidak mengharapkan apapun dari mereka, artinya dalam pilkada kedepan, nanti tergantung dari mereka ingin mendukung siapapun, atau ingin maju untuk bertarung tidak masalah. Tapi kita tunjukkan dulu bahwa setelah pilkada tidak boleh lagi ada pengkotak kotakan terutama masyarakat. Nah ini adalah bentuk yang konsolidasi yang saya lakukan sengaja merekrut adinda Amalia dan Rusdi Gumalangit, dan 2024 itu tergantung mereka mau bertarung lagi, ya silahkan, semua punya hak dan mempunyai kemampuan untuk bertarung lagi,” tutur Bupati Boltim, Sam Sachrul Mamonto.

Sam Sachrul juga menuturkan kalau, politik itu bukanlah perang, politik itu adalah bagaimana kemudian memenangkan pertarungan untuk membangun daerah.

“Ini hanya, bagaimana saya menunjukkan proses pembelajaran politik yang baik kepada masyarakat, bahwa politik bukan perang semesta esensi dari sebuah pertarungan politik adalah bagaimana kemudian memenangkan pertarungan untuk membangun daerah, dan itu adalah cita-cita saya, cita-cita Rusdi Gumalangit dan cita-cita Amalia Landjar. Membangun Bolaang Mongondow Timur yang kita tercinta,” terang Bupati Sachrul yang di kenal dengan sang petarung.
(Dath)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here