Beranda Politika Orasi di Jarod, Yasti Soepredjo Buat Kagum Ratusan Warga Manado

Orasi di Jarod, Yasti Soepredjo Buat Kagum Ratusan Warga Manado

205
0
BERBAGI

MANADO – Pengunjung dan Pengusaha Kuliner Jalan Roda (Jarod) Kota Manado dibuat terkejut dengan kehadiran Yasti Soepredjo Mokoagouw Calon Anggota DPR RI Dapil Sulawesi Utara dari PDIP Nomor urut 2, pada Kamis 18/1/2024 sore.

Kehadiran mantan Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow ini disambut riuh oleh warga Manado yang saat itu berada di pusat wisata kuliner khas Manado, Jarod. Bahkan Yasti turut bernyanyi bersama seniman musik dari komunitas seni budaya Jarod.

Saat didaulat untuk menyampaikan sambutan, Yasti Soepredjo Mokoagouw menyampaikan bahwa suasana seperti ini telah lama menjadi impiannya. Sehingga ini yang menjadi alasannya kenapa dirinya hanya satu periode jadi Bupati.

“Inilah alasannya saya maju mencalonkan diri sebagai Anggota DPR RI. Padahal saya baru satu periode di Bupati. Karena saat jadi Bupati, saya merasa silaturahim jadi terbatas bahkan serasa terputus dengan masyarakat seluruh kab kota di Sulut,” ujar Yasti yang disambut riuh tepuk tangan pengunjung Jarod.

“Bukan tak ingin berinteraksi secara luas, tapi ada etika dan tidak elok ketika berkumpul dan berinteraksi sedangkan ada kepala daerah yang lain kemudian warganya berkeluh kesah berbincang tentang aspirasi dengan saya,” sambungnya.

Alasan lain yang menjadi pertimbangan dia, karena saat jadi Bupati, begitu banyak anggaran yang turun drastis. “Jadi saya harus kembali ke DPR RI untuk mengawal anggaran untuk infrastruktur di daerah,” ungkapnya.

Mantan anggota DPR RI periode 2009-2014 dan 2014-2019 ini juga mengaku, saat dia menjadi ketua komisi V yang menjadi mitra kerja PUPR yang termasuk didalamnya Dirjen Cipta Kerja, “itu anggaran infrastruktur di Sulawesi Utara saya naikkan karena kondisi jalan dan infrastruktur lainnya harus ditingkatkan seperti jalan Kayak, Poigar ditingkatkan,” jelasnya

Kemudian kata dia, dilanjutkan dengan prioritas lain pembangunan jalan trans Sulawesi lainnya sebagai akses utama antar daerah, sehingga waktu tempuh perjalanan menjadi cepat.

“Begitupun di daerah kepulauan saya perjuangkan bandara serta peningkatan jalan di Talaud dan daerah kepulauan sekitarnya. Ada juga perjuangan anggaran pencegahan banjir di kota Manado, itu kami perjuangkan untuk pembangunan bendungan sawangan dan kuwil serta banyak lagi kepentingan rakyat Sulawesi Utara yang kami perjuangkan,” tukasnya.

Dengan demikian kata Yasti, agar masyarakat Sulawesi Utara untuk memilih calon yang memiliki rekam jejak yang jelas pada Pemilu yang akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024 nanti.
(***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here