Beranda Politika Djafar: Hentikan Real Count Sesat, KPU Tayangkan Perolehan Suara Manipulatif

Djafar: Hentikan Real Count Sesat, KPU Tayangkan Perolehan Suara Manipulatif

926
0
BERBAGI

MANADO, LensaSulut.com – Real Count hasil perolehan suara Pemilu 2024 yang ditayangkan pada website resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU) terus menjadi sorotan. Bahkan KPU diminta untuk menghentikan aktivitas Sirekap websitenya KPU karena dinilai menayangkan data sesat manipulatif hasil perolehan suara.

Permintaan untuk sesegera mungkin menghentikan aktivitas Sirekap ini disampaikan oleh calon anggota DPD RI Dapil Sulawesi Utara, Ir. Djafar Alkatiri, M.M, M.Pd.I, saat melakukan konferensi pers, Jumat 16/2/2024.

“Secara tegas kami meminta kepada KPU untuk menghentikan atau takedown segera real count karena update data yang ditayangkan lewat Sirekap tidak sesuai dengan plano C1 di TPS. Kami menyayangkan dengan adanya Sirekap justru merusak kerja-kerja yang sudah dijalankan dengan baik oleh KPPS, PPS, dan PPK dengan kekacauan data real count oleh KPU,” tegas Djafar Alkatiri.

“Terdapat banyak sekali kejanggalan yang sangat mencolok pada hasil perolehan suara calon anggota DPD Dapil Sulut, dan kami memiliki bukti data yang dimanipulatif di website resmi KPU. Ini sudah menimbulkan keresahan yang sangat besar di masyarakat,” sambungnya.

Ia pun mengatakan bahwa kesalahan bukan pada websitenya, tapi ada kesengajaan operator yang menginput angka-angka yang dimanipulasi dari hasil perolehan di TPS.

“Hasil yang diperoleh dari dokumen Formulir Model C1 Plano (catatan hasil penghitungan perolehan suara Pemilu) di TPS dirubah sangat drastis angka angkanya oleh tangan-tangan yang menginput. Bahkan tidak masuk akal ada beberapa TPS jumlah akumulasi suara menjadi 3000 suara sah. Karena seorang calon mendapatkan lebih dari 800 suara di real count KPU, sedangkan di C1 plano hanya 18 suara,” ungkap Alkatiri.

Sekali lagi tegas Alkatiri, meminta kepada KPU agar segera menghentikan real count hasil perolehan suara yang dinilai manipulatif.

Senada dengan Alkatiri, permintaan untuk segera menghentikan kesesatan data real count KPU juga disampaikan oleh calon anggota DPD Dapil Sulut lainnya yakni Putri Rejeki Kasad.

“Data perolehan suara DPD Dapil Sulawesi Utara yang ada di website resmi KPU sangat tidak sesuai dengan hasil di C1 plano TPS. Untuk itu, KPU harus segera saat ini untuk menghentikan aktivitas real count Sirekap,” pinta Putri Rejeki Kasad.
(jea)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here