KOTAMOBAGU lensasulut.com – Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Drs Rusdi Gumalangit, Rabu (11/07) menghadiri Upacara peringatan HUT ke 71 Bhayangkara.
Pada agenda yang digelar di Lapangan Alun-alun Boki Hotinimbang Kotamobagu ini, Rusdi Gumalangit mengucapkan selamat dan rasa terima kasih dari pemerintah kabupaten Boltim kepada Kepolisian, serta menyampaikan pesan kepada warga dihadapan seluruh komponen masyarakat utusan daerah se BMR serta pihak terkait lainnya yang hadir dalam upacara tersebut.
“Lewat momentum HUT Bhayangkara ini, Kami selaku Pemerintah Bolaang Mongondow Timur sangat berterima kasih dan mengapresiasi kinerja aparat kepolisian yang tergabung dalam Polres Bolaang Mongondow,” kata Wabup usai upacara.
Menurut Wabup, dengan adanya aparat kepolisian, dapat menciptakan rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat.
“Ini patut kita syukuri bersama. Polisi mampu memberikan kenyamanan bagi kita, sebab tanpa Polisi pasti tindak kejahatan merajalela,” terang Wabup.
Wabup berharap, kedepan pihak kepolisian khususnya di Bolaang Mongondow akan terus berjaya dan menjadi garda terdepan dalam mengayomi masyarakat. (rey)