Beranda Edukasi SERAT dan KPU Sulut Gelar Diskusi Pilkada Dengan Penerapan Protokol Covid19

SERAT dan KPU Sulut Gelar Diskusi Pilkada Dengan Penerapan Protokol Covid19

561
0
BERBAGI

MANADO, LensaSulut.com – Guna mendukung suksesnya pelaksanaan Pilkada serentak, Forum Komunikasi Serap Aspirasi Rakyat (FK SERAT) menggelar diskusi sosialisasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara Tahun 2020, berbasis organisasi, masyarakat adat dan kampus.

Diskusi yang didominasi aktivis dan mahasiswa ini menghadirkan pembicara akademisi DR. Burhan Niode, MA dan komisioner KPU Sulut Salman Saelangi, S.Kel, dengan moderator Syafril Parasana di kedai Shaad, jalan WR Supratman kelurahan Lawangirung kota Manado, Rabu 25/11/2020.

“Materi diskusi lebih mengedepankan sosialisasi mensukseskan pelaksanaan Pilkada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut tahun 2020 dengan menerapkan protokol Covid19,” jelas Deliar Noer Kaharu, ketua pelaksana forum diskusi.

“Sosialisasi merupakan hal penting yang perlu dilakukan dan pesan penting mensukseskan Pilkada dengan penerapan protokol pencegahan Covid-19. Sehingga diskusi diharapkan bisa mendapatkan masukan dan solusi dari berbagai pihak kepada semua stakeholder terkait,” ujar Kaharu kepada media ini.
(jea)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here