BOLTIM, LensaSulut.com – Kemurahan hati yang selalu diperagakan Samsudin Dama (Sadam) sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), memantik kekaguman Bupati Boltim, Sam Sachrul Mamonto.
Nada sanjungan juga dilontarkan Sachrul, saat melakukan percakapan bersama di Swiss-Belhotel Maleosan Manado belum lama ini. Ia mengatakan, saat bersama teman-teman di DPRD dan di eksekutif ketika ada Sadam suasana langsung menjadi bersinar.
“Kalau ada Pak Samsudin suasananya pasti berbeda, suasana langsung ceria, tapi di sisi lain sebagai wakil rakyat dia orang yang sangat serius,” tutur Pucuk pimpinan di timur totabuan ini.
Diakui bupati, politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Boltim itu sangat ramah kepada siapa saja dan sangat senang memberikan manfaat kepada masyarakat.
“Pak Samsudin ini dia mudah membaur kemana saja, mudah membawa diri dan yang paling utama dia orang yang dermawan. Ketika ada rezeki dia tidak makan sendiri tetapi dia senang berbagi dengan masyarakat, itu saya lihat. Dengan begitu jabatannya, Insya Allah langgeng. Bukan saya memuji karena dia teman saya, tapi itu hal-hal yang baik,” tandasnya.
(Dath)